Langsung ke konten utama

Fleksibilitas Pintu dengan Engsel Sendok



 
Inilah keunggulan utama engsel sendok dibanding dengan engsel yang lain. Kita bisa mengatur posisi pintu terhadap papan samping atau body utama almari pada 3 arah yaitu ke samping kanan/kiri; arah atas/bawah dan arah ke dalam/luar kabinet. Semuanya ini mungkin dilakukan karena konstruksi engsel sendok.
Sebagai awal sebaiknya kita mulai dengan mengetahui bagian-bagiannya.
·      Kepala Engsel
Bagian yang menempel pada pintu memiliki 2 baut penting yaitu baut yang mengatur ketinggian dan kedalaman pintu. Baut A adalah pengatur ketinggian dan baut B adalah pengatur kedalaman sekaligus sebagai pengikat kepala engsel ke rumah engsel.
·      Rumah engsel
Sebagai bagian yang menempel pada (biasanya) dinding samping almari. Pada produk yang mutakhir, lubang sekrup rumah engsel diperpanjang agar peletakannya pada dinding samping lebih leluasa.

Mengatur Posisi Pintu pada arah
·         Kanan/Kiri
Apabila pintu miring ke kanan dengan posisi atas pintu lebih banyak di sebelah kanan posisi anda, pada engsel paling atas ; kendorkan sedikit baut B - putar/kencangkan baut A - kencangkan kembali baut B - lakukan langkah yang sama apabila masih terjadi kemiringan.
·         Atas/Bawah
 
Kendurkan baut C - gerakkan daun pintu ke atas/bawah - kencangkan kembali baut C pada bagian atas dan bawah.
·         Dalam/Luar
Kendurkan baut B - gerakkan kaki engsel pada daun pintu ke dalam/luar hingga posisi yang diinginkan - kencangkan kembali baut B.

Postingan populer dari blog ini

Cara Memasang Engsel Pintu

  Engsel pintu memegang peranan penting dalam kehidupan kita sehari-hari, ia menopang pintu-pintu luar rumah Anda, menjadi salah satu garis depan perlindungan keluarga Anda yang berada di dalam rumah dari ganasnya alam maupun hal-hal lainnya. Di dalam rumah, ia turut berperan menjaga privasi masing-masing anggota keluarga. Memasang engsel pintu, baik itu engsel baru maupun mengganti engsel yang rusak, adalah keterampilan yang mudah dipelajari dan sangat bermanfaat bagi pemilik rumah, terutama mereka yang hobi mengerjakan sendiri perbaikan rumah. Untuk cara memasang atau mengganti engsel pintu, anda perlu menyiapkan alat dan bahannya terlebih dahulu, yaitu seperti dibawah ini. Engsel (umumnya tiap set berisi sepasang sayap engsel, pin dan sekrup) Kain alas Kuda-kuda Dempul kayu Perata dempul Scraper logam Cat atau pelitur (jika diperlukan) Ampelas Pisau serbaguna atau cutter Tatah (pahat) Palu Tahapan selanjutnya yaitu proses pemasangan engsel pintu. 1. ...